Jumat, 24 Januari 2020

Pencegahan Dini, Denpal Divif 2 Kostrad Gelar Penyuluhan Dan Pengecekan Kesehatan


Pendenpal 2 (27/01). Detasemen Peralatan ( Denpal )Divif 2 Kostrad menyelenggarakan penyuluhan dan pengecekan kesehatan bekerjasama dengan Tim dari Apotek Kimia Farma Soekarno Hatta Kota Malang yang diikuti oleh Prajurit dan Persit Kartika Chandra Kirana Ranting 7 Denpal Divif 2 Kostrad bertempat di Markas Denpal  Divif 2 Kostrad Singosari Malang..Jum'at ( 24/01).
Wakil Komandan ( Wadan ) Denpal Divif 2 Kostrad  Kapten Cpl Reka Kurniawan menyampaikan bahwa dalam penyuluhan dan pengecekan kesehatan tersebut sengaja memilih topik tentang Pencegahan Dini Penyakit Dalam yang kurang sekali diperhatikan oleh Prajurit dan Keluarga.

 "Demi tercapainya hidup yang sehat bagi Prajurit dan keluarganya ada beberapa hal harus dipedomani yaitu dengan memperhatikan pola hidup berkualitas dan rajin berolahraga agar terhindar dari ancaman penyakit." jelas Wadan.
Hal senada juga disampaikan oleh Ibu Jingga Recinta Nirwanarezi, S.Farm.,Apt  selaku Pharmacy Manager Kimia Farma Soekarno Hatta, yang intinya agar Bapak-bapak TNI mengerti secara langsung dan mengenali sejak dini tentang penyakit dalam serta menghindari pola hidup yang dapat memicu terjadinya penyakit tersebut. "Dalam Penyuluhan dan Pengecekan kesehatan ini juga dilaksanakan medical check up dengan menggunakan alat Resonansi Magnetic Quantum, yang mampu mendeteksi analisa tubuh tanpa pengambilan sampel darah sehingga aman dan hasil pemeriksaan dapat diketahui secara langsung." Ungkap Ibu Jingga.


Adapun jenis penyakit yang dapat dideteksi meliputi kolesterol,gula darah, asam urat, tekanan darah dan semua fungsi organ tubuh lainnya ( pencernaan, mata, jantung, ginjal tulang, hati ). Dengan mengacu dari hasil pengecekan kesehatan ini, diharapkan Prajurit dan keluarganya dapat mengenali sejak dini penyakit yang sudah ada, sehingga harus lebih menjaga pola hidup sehat dan rajin berolahraga untuk meminimalisir perkembangan penyakitnya.

Selasa, 21 Januari 2020

Tingkatkan Motivasi, Dandenpal Divif 2 Kostrad Berikan Pengarahan Kepada Prajurit


Pendenpal 2. (21/01). Komandan Derasemen Peralatan ( Dandenpal ) Divif 2 Kostrad Letkol Cpl Budi Alamsyah, S.I.P. memberikan pengarahan kepada seluruh prajurit di Lapangan Apel Madenpal Divif 2 Kostrad Singosari Malang,

Dalam Pengarahannya, Dandenpal Divif 2 Kostrad Letkol Cpl Budi Alamsyah, S.I.P. menghimbau kepada seluruh anggota agar lebih memacu semangatnya untuk menyongsong berbagai macam kegiatan penting dalam waktu dekat ." Pelihara dan tingkatkan kebersihan di lingkungan perkantoran dan perumahan, masih banyak yang harus dikerjakan demi mewujudkan satuan bernuansa asri dan nyaman." jelas Dandenpal.
 " Saya ucapkan ucapan terima kasih kepada seluruh prajurit  Denpal Divif 2  atas keberhasilanyan dalam melaksanakan setiap kegiatan yang diselenggarakan oleh satuan selama tahun 2019." jelas Dandenpal.


Diakhir pengarahan beliau menyampaikan atensi khusus kepada anggota mengenai upaya untuk meningkatkan semangat kerja di setiap seksi, sehingga diharapkan dapat mencapai target yang telah ditetapkan oleh satuan dan tidak ketinggalan pula sebagai tambahan disampaikan mengenai profesionalisme terutama di bidang pelayanan pemeliharaan dan perbaikan materiil.

Kamis, 16 Januari 2020

Serah Terima Jabatan Wakil Ketua Persit KCK Ranting 7 Denpal Divif 2 Kostrad


.Pendepal 2. ( 17/01 ). Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Ranting 7 Denpal Divif 2 Kostrad Ny. Dissy Budi Alamsyah memimpin pelaksanaan penyerahan tugas dan tanggung jawab jabatan Wakil Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Ranting 7. Kamis (16/01). Bertempat Di Kantor Persit KCK Ranting 7 Denpal Divif 2 Kostrad Singosari Malang.
Sertijab Wakil Ketua Persit KCK Ranting 7 dari Ny. Anis kepada Ny. Reka Kurniawan di pimpin langsung oleh Ibu. Dissy Budi Alamsyah. Kegiatan tersebut dilaksanakan Setelah diselenggarakan serah terima jabatan Wakil Komandan dari Mayor Cpl Anis  kepada Kapten Cpl Reka Kurniawan beberapa waktu yang lalu.

Pada kesempatan tersebut Ketua Persit KCK Ranting 7, mengucapkan terimakasih kepada Ny. Anis sebagai Wakil Ketua yang lama, yang telah banyak membantu dan membawa organisasi Persit KCK Ranting 7 berjalan dengan baik dan bisa seperti saat ini. Selanjutnya ucapan selamat datang dan selamat bergabung di organisasi Persit KCK Ranting 7 kepada Wakil Ketua yang baru, Ny. Reka Kurniawan agar segera menyesuaikan diri dengan lingkungan Persit KCK Ranting 7 Denpal Divif 2 Kostrad .

Wakil Ketua Persit KCK  Lama, Ny. Anis juga memberikan ucapan terima kasih kepada Ibu Ketua yang selama ini telah membimbing kami dengan baik dan saya juga mengucapkan terimakasih serta ucapkan selamat datang kepada Ny. Reka Kurniawan Wakil Ketua Persit KCK Ranting 7, dengan harapan organisasi semakin berkembang semakin baik lagi. .
Selanjutnya Wakil Ketua Persit KCK Baru,Ny. Reka Kurniawan memberikan ucapan terima kasih kepada ibu wakil ketua lama yang telah berkenan memberikan arahan kepada saya dan saya berharap kita semua bisa kerja sama kepada ibu – ibu pengurus bersama ibu – ibu anggota semuanya

Kegiatan dilanjutkan dengan penanda tanganan berita acara serah terima jabatan Wakil Ketua Persit KCK Ranting 7 Denpal Divif 2 Kostrad dan pemberian cinderamata dilanjutkan pemberian ucapan selamat jalan serta foto bersama..

Penyegaran Organisasi, Dandenpal Divif 2 Kostrad Pimpin Serah Terima Jabatan Wadan


Pendenpal 2 ,( 16/01 ). Komandan Detasemen Peralatan ( DandenpaL ) Divif 2 Kostrad Letkol Cpl Budi Alamsyah, S.I.P. memimpin upacara serah terima Jabatan (Sertijab) Wakil Komandan (Wadan) Denpal Divif 2 Kostrad bertempat di Lapangan Madenpal Divif 2 Kostrad Singosari Malang, dihadiri oleh seluruh prajurit Denpal Divif 2 Kostrad. Kamis ( 16/01).


Wakil Komandan Denpal Divif 2 Kostrad diserahterimakan dari Mayor Cpl Anis yang akan menduduki jabatan baru sebagai Wadan Denpal Divif 3 Kostrad kepada Kapten Cpl Reka Kurniawan yang sebelumnya menduduki jabatan di lingkungan Spamad.
Dalam amanatnya, Dandenpal Divif 2 Kostrad Letkol Cpl Budi Alamsyah, S.I.P. mengatakan bahwa serah terima jabatan Wadan Denpal  Divif 2, diharapkan dapat membawa semangat baru dan penyegaran serta munculnya  ide-ide pemikiran untuk lebih meningkatkan pelayanan sesuai dengan fungsi Peralatan di satuan jajaran Divif 2 Kostrad.



" Selain itu pergantian jabatan bertujuan untuk kepentingan pembinaan personel dan satuan sekaligus sebagai upaya regenerasi, semangat pembaharuan dan penyegaran dalam tubuh organisasi." jelas Dandenpal. Sehingga secara komprehensip mampu menghasilkan output pekerjaan yang lebih berkualitas dan dapat diandalkan untuk kemajuan organisasi. Kegiatan dilanjutkan dengan pemberian ucapan selamat jalan dan semoga sukses meniti karier di tempat tugas yang baru kepada Mayor Cpl Anis oleh Dandenpal Divif 2 Kostrad diikuti seluruh Prajurit sebagai bentuk rasa bangga dan penghormatan, diakhiri dengan foto bersama.

Rabu, 15 Januari 2020

Wujudkan Zero Accident, Staf Intel Denpal Divif 2 Kostrad Adakan Pemeriksaan Kendaraan




Pendenpal2 (16/01). Detasemen Peralatan ( Denpal ) Divif 2 Kostrad menyelenggarakan pemeriksaan kelengkapan administrasi dan kondisi fisik kendaraan anggota baik roda dua ataupun roda empat secara rahasia dan mendadak untuk mendapatkan data yang akurat mengenai kejelasan identitas kepemilikan kendaraan pribadi milik prajurit Denpal Divif 2 Kostrad.bertempat di Markas Denpal Divif 2 Kostrad Singosari Malang.Rabu  (15/01).


 Staf Intel Denpal Divif 2 Kostrad melaksanakan pemeriksaan kendaraan dipimpin  oleh Pasi Intelops Denpal Divif 2 Kostrad Letda Cpl M. Hafid Ardinata, S.S.T. dibantu Bintara Tinggi Intelijen ( Bati Intel ) Denpal Divif 2 Kostrad Pelda Jefri Risakota serta personel staf Intel dan Provost. " Pemeriksaan difokuskan untuk memeriksa kelengkapan administrasi kendaraan milik anggota berupa STNK, Tanda Nomor Kendaraan Bermotor ( TNKB ),Surat Ijin Mengemudi (SIM) sesuai kendaraan yang dimiliki, apakah sudah sesuai dengan ketentuan yang berlaku atau tidak serta tentang masa berlakunya." ujar Pasi Intelops..



"Selain itu juga dilaksanakan pengecekan komponen penting  yang seharusnya ada disetiap sudut kendaraan sebagai bagian dari pelaksanaan Safety Riding seperti fungsi spion , lampu,lampu sign ataupun fungsi rem disesuaikan dengan kondisi musim penghujan saat ini.". Pungkasnya.  Dengan adanya Pemeriksaan merupakan upaya dari satuan untuk menjaring kendaraan yang laik dikendarai sehingga dapat meminimalisir angka kecelakaan serta pelanggaran lalu lintas menuju satuan berpredikat Zero Accident.

Senin, 13 Januari 2020

Dandenpal Divif 2 Kostrad Sambut Kedatangan Prajurit Peace Keeper


Pendenpal 2 (15/01) Komandan Detasemen Peralatan ( Dandenpal ) Divif 2 Kostrad Letkol Cpl Budi Alamsyah, S.I.P.  memimpin upacara penyambutan anggota yang tergabung dalam Satuan Tugas ( Satgas ) Yonmek TNI Konga XXIII-M/UNIFIL 2018. Senin (13/01) di Markas Denpal Divif 2 Kostrad. Singosari Malang.
Dandenpal Divif 2 Kostrad Letkol Cpl Budi Alamsyah, S.I.P.  pada kesempatan pertama mengucapkan selamat datang dari daerah penugasan serta terimakasih atas dedikasi dalam pelaksanaan tugas untuk mendukung daya gerak dan daya tembak pasukan yang terlibat  menjaga Perdamaian Dunia di Libanon sesuai kapabilitas sebagai prajurit Peralatan.

“Kebanggan saya kepada kalian yang dapat menyelesaikan tugas mendukung misi perdamaian dunia selama kurun waktu tahun 2018 sampai dengan tahun 2019, sukses dan bisa menjaga nama baik satuan. Kita menyadari itu bukanlah tugas ringan, namun sangat mulia dan strategis , memiliki tingkat kerawanan dan resiko yang tinggi serta mampu menahan kerinduan untuk bertemu dengan keluarga karena ditinggal tugas ”, ujar  Letkol Cpl Budi Alamsyah, S.I.P.
“Keberhasilan yang telah dicapai didaerah penugasan tentu menjadi bekal dan pengalaman yang sangat berharga, dalam menyongsong tugas- tugas kedepan yang semakin berat dan penuh dinamika. Oleh sebab itu, lakukan evaluasi secara menyeluruh pelaksanaan tugas yang telah dilakukan sebagai penyempurnaan dalam peningkatan kualitas pembinaan satuan, sehingga kredebilitas dan reputasi satuan Denpal Divif 2 Kostrad tetap terjaga dan terpelihara dan bahkan dapat lebih di tingkatkan,” terangnya


" Berbagai pengalaman prajurit selama penugasan di Luar Negeri yang mempunyai nilai positif harus dapat diterapkan secara nyata di satuan dan menjadi motor penggeraknya sehingga dapat mengembangkan potensi sumber daya manusia prajurit Detasemen Peralatan Divif 2 Kostrad agar mampu menyelesaikan pekerjaan secara profesional. " Pungkas Dandenpal. Dalam kegiatan penyambutan tersebut dilaksanakan pemberian cinderamata dari prajurit yang tergabung dalam Peleton Pemeliharaan Peralatan ( Ton Harpal ) Satgas Yonmek TNI XXIII-M/INIFIL 2018 diwakili oleh Lettu Cpl Ginting, dilanjutkan dengan pemberian ucapan selamat datang dari prajurit Denpal Divif 2 Kostrad.