Senin, 30 Maret 2015

JAM KOMANDAN


Singosari,(30/03).  Jam Komandan yang dilaksanakan pada hari Senin tanggal 30 Maret 2015 bertempat di Lapangan Madenpal Divif 2 Singosari, Malang dipimpin oleh Dandenpal Divif 2 Kostrad Mayor Cpl Muzakkir, S.T. yang diikuti oleh seluruh prajurit.

Dalam pengarahannya beliau memberikan beberapa penekanan untuk dijadikan pedoman bagi seluruh prajurit Denpal Divif 2 yaitu tentang “ Five Ways To Be Succes “  meliputi learn to know, learn to think, learn to do, learn to be, learn to be wise. Itu semuanya merupakan panduan bagi prajurit untuk mewujudkan kinerja yang lebih baik sehingga mampu melaksanakan program kerja sesuai yang diharapkan oleh komando atas serta meningkatkan kemampuan dan pengetahuan dalam bidang kecabangan Peralatan terutama bagi anggota yang baru , sehingga tercipta proses regenerasi demi berjalannya roda pergerakan pelayanan perawatan dan perbaikan materiil sejajaran Divif 2 Kostrad. Selain hal tersebut beliau juga menambahkan tentang Three golden fingers style merupakan pantangan yang harus dihindari yaitu jari jempol ( sanjungan ), jari telunjuk ( harta ) dan jari tengah ( wanita ). Upaya sosialisasi tentang cara menekan pelanggaaran dari Komandan untuk lebih dimengerti oleh prajurit.


Jam komandan tersebut bertujuan untuk memberikan informasi dan penekanan agar seluruh prajurit Denpal Divif 2 Kostrad dapat terhindar dari segala bentuk pelanggaran dan lebih meningkatkan kinerja untuk membuat satuan lebih baik dan semua pekerjaan dapat dilaksanakan dengan tuntas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar