Sabtu, 06 Februari 2016

LATIHAN PERORANGAN DASAR 2016



Materi Navrad

Singosari (06/02). Latihan Perorangan Denpal Divif 2 Kostrad bertempat di Daerah Latihan Polaman, Lawang, Malang. Dimulai dari tanggal 25 Januari s.d. 06 Pebruari 2016. Pada latihan ini terdapat beberapa materi latihan yang terdiri dari dari militer umum : navigasi darat, pioner,niksarpur, longmalap. Militer kecabangan meliputi komoditi kendaraan, senjata, munisi, teknologi mekanik dan administrasi bidang peralatan. Lator yaitu latihan yang dilaksanakan untuk memelihara, meningkatkan dan menguji kemampuan perorangan guna mencapai standar kemampuan umum prajurit dan kemampuan khusus jabatan di Denpal Divif 2 Kostrad.

Materi Tali temali


Materi latihan yang dilaksanakan meliputi komoditi Peralatan dikombinasikan dengan gerakan perorangan sehingga dapat tercipta kolaborasi latihan yang selaras dan terpadu, dengan pengertian selain mengasah kemampuan kecabangan Peralatan juga kemampuan Militer Umum. Semua materi tersebut bersifat mengingatkan kembali sehingga dapat terbina dan ditingkatkan kualitasnya untuk menunjang tugas pokok satuan. Sebagai akhir dari rangkaian kegiatan Latihan Perorangan Denpal Divif 2 akan dilaksanakan UTP Umum sebagai tahap penilaian terhadap daya serap materi latorsar setiap individu prajurit Denpal Divif 2 Kostrad.
  Materi Munisi


Sebagai latihan perdana yang dilaksanakan oleh Denpal Divif 2 Kostrad pada tahun 2016  diharapkan mampu memberikan nuansa pembaharuan yang lebih baik, sebagai acuan untuk meningkatkan kemampuan di bidang Peralatan maupun Militer Umum di latihan berikutnya dengan belajar dan berlatih dengan ikhlas serta penuh rasa tanggung jawab.

Materi Kendaraan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar