Pendenpal 2 (14/09). Dalam rangka mendukung kegiatan menembak dalam Apel Dansat Jajaran
Divif 2 Kostrad, Detasemen
Peralatan Divisi Infanteri 2 Kostrad melaksanakan pengecekan dan perbaikan berbagai alat
perlengkapan dan senjata yang akan digunakan menembak bertempat di Lapangan
Tembak Madivif 2
Kostrad
Singosari Malang, jumat (14/09).
Kegiatan yang dilakukan ini merupakan bagian
dari tugas pokok Detasemen Peralatan Divif 2 Kostrad sebagai satuan bantuan
tempur untuk mendukung kesiapan materiil operasional satuan jajaran Divif 2
Kostrad. Saat ini Denpal 2 Kostrad tercatat memiliki kemampuan
untuk melakukan pekerjaan dalam bidang rehab kendaraan, senjata, munisi,
teknologi mekanik dan peralatan optik.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan seluruh
senjata dan perlengkapan yang akan digunakan menembak dalam kondisi siap. Sehingga dalam pelaksanaannya dapat
berlangsung secara optimal, tanpa adanya kendala apapun terutama pada persenjataan
dan munisi.
Sementara itu Komandan Denpal 2 Kostrad, Mayor Cpl Sahadi mengatakan, “Kegiatan tersebut akan
dilaksanakan secara maksimal karena Denpal Divif 2 Kostrad mempunyai komitmen
dan tanggung jawab untuk melakukan yang terbaik dalam mendukung tugas pokok
Divif Kostrad”, ujarnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar