Jumat, 20 Maret 2015

PRODUKSI LANTAK SENJATA RINGAN


Singosari, ( 20/03 ).  Detasemen Peralatan Divif 2 Kostrad terdiri atas 1 ( satu ) Kompi Markas dan 3 ( tiga ) Kompi Peralatan. Di dalam kompi peralatan terdapat beberapa seksi yang menangani perbaikan, perawatan dan pembekalan materiil, baik yang berupa kendaraan, senjata dan munisi. Berbagai macam kegiatan telah dilaksanakan untuk mendukung daya gerak dan daya tembak satuan jajaran Divif 2 Kostrad,walaupun dengan keterbatasan alat perlengkapan bengkel.


Keberadaan Bengkel Senjata yang sudah terbentuk mampu menampilkan produk perdananya, dengan menghasilkan lantak untuk senjata ringan, itu semua sebagai salah satu wujud nyata kegiatan yang dapat membantu penyediaan alat perlengkapan yang menunjang kebersihan senjata perorangan. Produksi lantak yang dihasilkan oleh bengkel senjata Denpal Divif akan di distribusikan ke seluruh satuan yang berada dibawah naungan Divif 2 Kostrad, secara bertahap setiap hari membuat lantak dengan kualitas yang bagus, awet dan mudah dalam penggunaannya.


Pembuatan lantak yang diproduksi secara mandiri oleh bengkel senjata Denpal Divif 2 Kostrad diharapkan mampu memperingan dan tidak bergantung pada pembagian rutin dari satuan atas, sehingga kondisi materiil khususnya senjata dapat lebih terawatt dan selalu siap untuk digunakan.   

Tidak ada komentar:

Posting Komentar